Kanopi Kaca Teras Rumah Permata Hijau

Kanopi Kaca Teras
Anda dapat menggunakan Kanopi dari kaca transparan agar cahaya matahari banyak masuk ke area teras. itulah cara yang dilakukan pada desain rumah di Jl. Kebun Nanas 2 - Permata Hijau - Jakarta Selatan untuk menciptakan area teras yang terang dan rumah yang sehat.

Cahaya yang cukup, dan udara yang mengalir, adalah salah satu syarat utama agar teras jadi nyaman. Cahaya yang cukup bisa Anda peroleh dari bukaan maksimal di atap dan dinding-dinding yang bersisian dengan teras. Udara yang mengalir bisa didapatkan dari lahan terbuka yang ada di sekitar teras.

Hunian bergaya minimalis yang terletak di Permata Hijau - Jakarta Selatan ini dirancang oleh sang  arsitek  dengan mengambil pendekatan hunian yang menyegarkan dan teduh. Oleh karena itu, kita dapat melihat beberapa tanaman hijau pada rumah ini. Hadirnya pepohonan hijau disekitar area teras membuat suasana rumah menjadi lebih sejuk. 

Kanopi Kaca Teras

Ada yang menarik pada area di depan bangunan utama, yaitu teras beratap kaca. Teras ini dirancang untuk menjadi area entrance pada halaman depan. Pada area teras nantinya dapat juga diletakkan bangku untuk menerima tamu atau bersantai bersama keluarga. 

Kanopi Kaca Teras

Struktur kanopi pada teras terlihat kokoh. Perpaduan atap kaca transparan dan struktur kanopi dari baja WF terlihat serasi. Material yang kokoh “dilembutkan” dengan elemen hijau dari tanaman yang ada disekitar teras, dan tanaman ini menghadirkan suasana yang segar, sehingga teras menjadi lebih hidup.. Dengan perancangan yang tepat membuat teras menjadi lebih nyaman dan sejuk.
 
Kanopi Kaca Teras
Teras ini adalah salah satu contoh teras ideal. Atap kaca berstruktur baja menjadi atap teras. Baja yang kaku secara visual diimbangi dengan tampilan reling balkon yang menggunakan besi hollow dengan pola horisontal.  Semua tampak seimbang dalam satu kesatuan yang harmonis.

Jendela yang memanjang  dari almunium kaca juga memungkinkan bagi pemilik rumah untuk dapat menikmati pemandangan area luar dari dalam rumah. Aktivitas berumah tak hanya berlangsung di dalam rumah. Aktivitas yang dilakukan di luar rumah seringkali terasa lebih menyenangkan dan menyegarkan panca indera.

Teras menjadi daya tarik tersendiri saat tampilan visual menyatu dengan fungsi utama teras, yakni mewadahi kegiatan interaksi dan memperoleh kesenangan. Menerima tamu, mengurus tanaman yang tumbuh di pinggiran teras, bahkan melukis, atau melakukan aktivitas hobi lainnya bisa lho dilakukan di teras.


Subscribe to receive free email updates:

3do1hmu65rk586jj0ne5m63t80

0 Response to "Kanopi Kaca Teras Rumah Permata Hijau"

Posting Komentar