Teknologi Kaca Untuk Melindungi Mobil Anda

Salah satu bagian mobil yang tidak kalah penting adalah kaca mobil. Kaca sangat berperan penting dalam sebuah mobil. Di bagian depan mobil misalnya, kaca merupakan perantara untuk melihat arah jalan ke depan. Saat ini terdapat dua jenis kaca untuk dunia otomotif, yaitu tempered dan laminated.

Kaca Tempered

Kaca pada bagian depan mobil biasanya menggunakan kaca laminated. Kaca ini mampu meredam benturan dan sulit ditembus serta sifat pecah kaca ini yang tidak mengganggu viabilitasnya. Jenis kaca laminated ini merupakan perpaduan dari dua kaca yang mengapit film PVB (Poly Vinyl Buthyral) dengan ketebalan 0.76 mm. Sementara itu kedua lapisan kaca lain biasanya memiliki ketebalan masing-masing 2 mm.

Bobot dari kaca mobil ini berfungsi untuk mengurangi bobot dari kendaraan secara keseluruhan sehingga mobil akan bekerja lebih efisien. Lapisan PVB ini selain sebagai pengikat kedua lapisan kaca yang ada juga merupakan penguat dari kaca itu sendiri. Jadi, meski tipis kaca ini tetap kuat namun jika tanpa lapisan PVB ini kekuatan masing-masing lapisan itu tidak lebih baik dari kaca jenis biasa. Kekurangan dari jenis kaca ini terjadi jika kaca depan terjadi goresan kecil. Jika hal tersebut terjadi maka Anda harus berhati-hati karena goresan tersebut bisa merambat ke bagian kaca lainnya.

Kaca Tempered

Jenis kaca yang kedua adalah jenis tempered yang biasanya digunakan sebagai kaca pada bagian samping maupun belakang mobil. Jenis kaca ini memiliki kekuatan lima kali lebih besar daripada kaca laminated. Bahkan jika kaca samping mobil dipukul dengan tongkat baseball sekalipun, kaca ini tidak akan pecah karena tongkat yang dipukulkan akan memantul kembali. Sebagai gambaran, kaca tempered ini dengan ketebalan 5 mm tidak pecah saat tertimpa bola besi seberat 226 gram dari ketinggian 3 meter.

Jenis kaca tempered ini akan pecah seperti jagung saat menerima hantaman sebesar 1.500 kg/cm² atau sampai dengan 5 kali lipat dari kekuatan kaca biasa. Selama kaca ini belum memiliki luka sebanyak 1/6 dari ketebalannya, maka kaca ini tak akan pecah. Jika hal ini sampai terjadi sebaiknya segera untuk mengganti kaca. Kedalaman rusak seperti itu telah mencapai tention zone yang merupakan zona tempat ikatan-ikatan molekul kaca berkumpul sehingga akan rawan hancur.


Subscribe to receive free email updates:

3do1hmu65rk586jj0ne5m63t80

0 Response to "Teknologi Kaca Untuk Melindungi Mobil Anda"

Posting Komentar